About Perdania

19 Desember 2019

BRP Green Earth: Penanaman 1.000 Bibit Mangrove

Pada Kamis, 19 Desember 2019, PT Bank Resona Perdania (Bank) telah sukses menyelenggarakan kegiatan CSR Pilar Hijau dengan Program ”BRP Green Earth”. Program ini merupakan komitmen Bank untuk melindungi dan memulihkan lingkungan hidup. Bekerja sama dengan Dinas Kehutanan DKI Jakarta dan petani mangrove setempat, Bank yang diwakili oleh Bapak Iding Suherdi selaku Direktur, Bapak Hidekazu Konuma selaku Komisaris, Ibu Lidia Novin selaku Komite Audit Bank, dan 15 (lima belas) karyawan Bank menanam 1.000 bibit mangrove di  Kawasan Ekowisata Mangrove yang terletak di Jakarta Utara.

Melalui program CSR penanaman 1.000 bibit mangrove ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat yaitu turut menyehatkan paru-paru dunia, menjadi sumber ekonomi, menjaga habitat flora dan fauna, hingga menjadi pengendali bencana.